Beli Bitcoin
Di Financer.com, Anda dengan mudah membeli Bitcoin dan menemukan cryptocurrency exchange terbaik untuk membeli Bitcoin. Anda juga dapat menggunakan Kalkulator Bitcoin kami untuk menghitung dan memantau kinerja investasi Anda.
Panduan Lengkap Bitcoin Untuk Pemula
Apakah ingin beli Bitcoin dan tidak tahu harus mulai dari mana? Anda datang ke tempat yang tepat. Di akhir artikel ini, Anda akan mengetahui semua informasi yang diperlukan tentang cara beli BTC dengan aman dan cepat.
Ringkasan Beli Bitcoin
Berikut panduan singkat untuk membeli BTC pertama Anda:
- Langkah 1: Pilih broker kripto terbaik.
- Langkah 2: Buat akun dan verifikasi identitas diri.
- Langkah 3: Pilih jumlah koin yang ingin dibeli dan transfer uangnya.
- Langkah 4: Ketika transaksi selesai, Anda akan menerima koin BTC di alamat dompet pribadi.
- Langkah 5: (opsional) Transfer koin Anda ke dompet BTC lainnya.
Poin Utama Artikel Ini
- Platform terbaik untuk membeli Bitcoin adalah di cryptocurrency exchange.
- Panduan cara beli dan waktu yang tepat beli Bitcoin.
Mengapa Beli Bitcoin?
Jika Anda percaya BTC, bisa jadi karena salah satu alasan di bawah ini:
- Persediaan terbatas. Maksimum jumlah koin ini adalah 21 juta. Saat ini, sudah ada lebih dari 18 juta koin yang telah ditambang. Sebentar lagi, persediaanya mencapai batasnya.
- Diterima luas. Dibandingkan dengan kripto lainnya, Bitcoin adalah koin yang paling banyak diterima dan paling populer di seluruh dunia.
- Keinginan memiliki. Banyak orang membeli BTC karena FOMO (Fear Of Missing Out) atau rasa takut merasa tertinggal.
Bagaimana Cara Membeli Bitcoin?
Ada 2 cara beli Bitcoin. Pertama, bel dari kolektor. Anda dapat menemukannya di beberapa pasar gelap tetapi tidak ada jaminan jika koin tersebut asli.
Cara lainnya adalah beli di cryptocurrency exchange, seperti Triv, Binance, atau Indodax. Di cryptocurrency exchange ini, Anda secara otomatis mendapatkan hot wallet.
Hot wallet adalah dompet kripto yang terhubung langsung dengan internet. Dompet kripto ini terdiri dari alamat dan kode QR yang dapat digunakan untuk mentransfer dan menerima sejumlah BTC dari orang lain.
Berikut cara beli bitcoin di crypto exchange dapat disimak di bawah ini:
Langkah-langkah
Pelajari Bitcoin Terlebih Dahulu
Anda perlu mengetahui definisi dan cara kerjanya sebelum membeli. Sebaiknya tidak berinvestasi pada mata uang digital yang tidak Anda pahami.
Oleh karena itu, bacalah seluruh artikel ini agar Anda mendapatkan pengetahuan dasar tentang koin digital ini.
Pilih Broker Kripto
Kami telah mengumpulkan dan menampilkan beberapa broker kripto terbaik di laman atas.
Pilih broker dimana Anda bisa membeli aset dasar, bukan kontrak. Untuk sebagian besar investor, yang terbaik adalah trading langsung dengan Bitcoin.
Verifikasi Akun
Untuk trading dengan BTC, akun harus diverifikasi terlebih dahulu sebagai bagian dari KYC (Kenali Pelanggan Anda).
Ini artinya, Anda harus mengisi data diri, mengunggah foto KTP atau paspor, mengambil foto selfie dan memverifikasi alamat.
Tentukan Metode Pembayaran
Beberapa broker kripto menyediakan 2 macam pembayaran, yaitu dengan transfer bank atau kartu kredit.
Seringkali lebih murah membeli Bitcoin dengan metode transfer bank daripada kartu kredit. Namun, kartu kredit lebih cepat dan lebih mudah.
Tren orang-orang membeli koin ini untuk investasi jangka panjang sedang meningkat di Indonesia. Jadi, tidak heran BTC kelak akan menjadi salah satu instrumen investasi menguntungkan ke depannya di Indonesia.
Beli Bitcoin
Saat ini adalah waktu yang tepat untuk membelinya dengan tujuan investasi. Silahkan gunakan mesin pencarian Financer.com untuk mencari broker terbaik.
Setelah menemukannya, cukup tekan tombol “Beli Bitcoin”. Masukkan jumlah BTC yang ingin dibeli dan lakukan pembayaran.
Kirim Ke Dompet Bitcoin Pribadi
Setelah membelinya, Anda harus memiliki tempat untuk menyimpannya. Ada dompet dingin (cold wallet) yang bentuknya seperti USB dan dompet panas (hot wallet) yang berbentuk software dan terkoneksi internet.
Kedua-duanya dirancang untuk menampung BTC dan mata uang digital lainnya.
Namun, jika ingin aman dan tidak terdeteksi oleh pemerintah dan hackers, Cold wallet adalah pilihan terbaik daripada menyimpannya di hot wallet yang disediakan crypto exchange.
Berapa Harga Beli Bitcoin?
Harga beli Bitcoin berbeda-beda di setiap exchange. Hal ini dikarenakan adanya biaya-biaya, seperti komisi exchange, spread, biaya pertukaran, atau biaya transfer satu kali.
Secara umum, harga beli BTC antara 0,5 dan 4% dari jumlah yang diperdagangkan.
- Kartu kredit. Jika beli dengan kartu kredit, Anda harus membayar biaya 2-4%. Ini adalah salah satu cara paling mahal untuk membeli koin, tetapi mudah dan praktis. Biasanya, crypto exchange luar negeri menyediakan metode ini.
- Transfer bank. Metode beli ini lebih banyak dilakukan oleh broker kripto lokal untuk mengakomodasi pembeli asal Indonesia. Selain itu, masih banyak penduduk Indonesia yang tidak memiliki kartu kredit.
Pastikan mengecek harga beli di broker kripto sebelum transfer uang.
Kapan Waktu Beli Bitcoin?
Saat ini, masih menjadi rahasia besar bagi para investor kapan waktu yang tepat untuk beli Bitcoin. Hal ini dikarenakan harga kripto yang naik turun (fluktuatif).
Kripto merupakan investasi bermata dua karena bisa menghasilan jutaan rupiah dalam beberapa hari saja dan bisa juga kehilangan semuanya.
Sayangnya, masih banyak orang yang belum memiliki ilmu keuangan, kebanyakan hanya mengandalkan analisa kripto yang sedang populer atau tren keuangan tradisional.
Berikut beberapa teori yang bisa membantu kapan harus beli Bitcoin:
1. Pantau Indeks Harga Bitcoin di Financer.com
Hal pertama yang harus dilakukan adalah memantau indeks harga Bitcoin di Financer.com.
Anda bisa mengecek harga terendah dalam 1 minggu, bulan, tahun untuk membantu Anda menetapkan harga terendah.
Dengan fitur kripto Financer.com, pengunjung lebih mudah untuk mengetahui waktu terbaik membeli Bitcoin.
Ketika harga naik atau turun, investor bisa mendapatkan info waktu dan harga terbaik.
Kabar baiknya, fitur ini gratis digunakan untuk setiap pengunjung Financer.com. Jadi, manfaatkan fitur ini yah!
2. Harga Cenderung Turun di Hari Senin
Biasanya permintaan BTC melambat selama akhir pekan dan cenderung turun ketika hari Senin tiba. Namun, harganya juga kembali melambung tinggu di hari Jumat dan Sabtu.
Salah satu strategi yang bisa dilakukan adalah beli BTC saat harganya sedang rendah (buy the dip) dan akumulasikan.
3. Hindari Membeli Selama Hari Gajian
Orang-orang yang pernah berkecimpung di dunia trading biasanya mengindari membeli Bitcoin selama hari gajian, yang bisanya terjadi di akhir atau awal bulan.
Alasannya jelas, saat orang punya lebih banyak uang untuk beli aset kripto ini, maka permintaan aset ini juga meningkat bersamaan dengan harganya.
4. Manfaatkan Fitur Kalkulator Bitcoin Financer.com
Di Financer.com, kami menyediakan fitur kalkulator Bitcoin dimana Anda bisa menggunakannya untuk menghitung keuntungan dan kerugian aset.
Fitur ini membantu Anda memantau kinerja investasi BTC dari waktu ke waktu. Arahkan saya ke kalkulator Bitcoin.
5. Beli Kapan Saja Ketika Ada Uang
Investor-investor jangka panjang percaya bahwa sebaiknya membeli BTC kapan saja ketika ada uang.
Terlepas dari harganya saat pembelian, namun mereka percaya kalau harganya akan terus naik dalam jangka waktu panjang.
Ketika membeli koin BTC, Anda tidak harus beli seluruh 1 BTC. Anda bisa membelinya sebagian saja tergantung budget yang dimiliki. Contohnya: 0,1 BTC
Dimana Beli Bitcoin Yang Aman?
Di Financer.com, kami menampilkan broker kripto yang terdaftar di BAPPEBTI. Anda bisa mengecek dan membuat akun langsung di bawah ini, GRATIS!
Perusahaan | Peringkat keseluruhan | Berapa kali dipilih | |
---|---|---|---|
Binance | 1,929 | Lihat Perusahaan | |
Indodax | 703 | Lihat Perusahaan | |
LUNO | 261 | Lihat Perusahaan | |
Reku | 498 | Lihat Perusahaan | |
Tokocrypto | 1,502 | Lihat Perusahaan | |
Triv | 868 | Lihat Perusahaan |
Sekarang Anda telah tahu cara beli Bitcoin. Jika tertarik membelinya, Anda bisa mengecek dan membandingkan broker kripto terbaik di Financer.com.